Hari ini aku kembali mengotak-atik blog lain selain Mari Ngenet. Salah satunya adalah blog My Diary ini.

Sudah lama tidak update blog ini. Alasan utama tentu saja karena malas. Alasan lainnya karena bingung mau menulis apa. Sebenarnya banyak yang bisa dituliskan. Apalagi jika berhubungan dengan diary atau kehidupan sehari-hari.

Tapi semenjak teman-teman di sekitarku banyak yang membaca blog ini, aku jadi malu sendiri curhat di sini. Maka semakin jarang lah menulis di My Diary.

Namun saat aku melihat-lihat kembali statistik blog ini, ada sesuatu yang memberiku semangat. Pageview yang tidak sampai seratus memberiku semangat. Bukankah sedikit pageview biasanya membuat down. Tapi aku bukan melihat angkanya yang sedikit. Melainkan melihat masih ada angkanya. Dengan kata lain masih ada yang membaca blog ini.

Maka hal pertama yang kulakukan pada blog ini adalah mengganti Template.

Template lama sebenarnya cukup baik. Namun ada sedikit error di bagian judul pada tampilan mobile dan aku tidak tahu bagaimana cara membetulkannya.

Kebetulan blogger memiliki banyak template baru dan aku pun ingin mencoba salah satunya. Meskipun template baru ini lebih sederhana, tapi aku suka karena kesederhanaannya.


Hal kedua yang aku lakukan adalah curhat di My Diary. Yaitu artikel yang aku tulis sekarang ini. Meskipun Cuma artikel curcol pendek, inilah kebebasa menulis di sini. Karena blog sendiri.

Mungkin itu dulu untuk kali ini. Semoga template baru membuat pembaca lebih nyaman di blog ini. Sampai jumpa pada artikel selanjutnya yang entah kapan tahu.